Home / Daerah / Ketahuan Anak Pemilik Toko Saat Beraksi, Perampok di Ulu Rawas Muratara Ditangkap Polisi

Ketahuan Anak Pemilik Toko Saat Beraksi, Perampok di Ulu Rawas Muratara Ditangkap Polisi

WARTASERUNDINGAN.COM – Polsek Rawas Ulu, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) mengamankan Abdul Kodar bin Sukur, Selasa (25/01/2022).

Pemuda 19 tahun itu terpaksa diberikan tindakan terukur oleh petugas, karena melarikan diri saat sedang ingin diamankan.

Abdul Kodar diamankan karena dilaporkan telah merampok warung milik Darmi warga Kelurahan Muara kulam yang tidak lain warga desanya sendiri pada november 2020 lalu.

Darmi melaporkan Abdul Kodar ke Polsek Rawas Ulu karena ketahuan oleh anak korban saat sedang menyatroni warung miliknya.

Saat kejadian itu, anak Darmi yang bernama Zendi terbangun dari tidur karena hendak buang air, namun betapa terkejutnya dia ketika melihat dua orang sedang mengacak acak isi toko milik meraka.

Namun malang bagi zandi, karena diketahui oleh pelaku sehingga ia disandera dengan cara dicekik oleh salah satu pelaku.

Pelaku juga mengancam Zendi dengan sebilah pisau, meminta zendi untuk diam bila tidak ingin dibunuh

“Satu pelaku perampokan berhasil kita amankan, pelaku terpaksa diberi tindakan terukur karena sudah diberi tembakan peringatan tetap mau kabur,” kata Kapolres Rawas Ulu AKP M Imron.

Karena kejadian tersebut, korban diketahui kehilangan dua unit handphone dan uang tunai, kepolisian mentafsir kerugian korban berjumlah sepuluh juta. (Jadidi)

About Warta Serundingan

Mengabarkan Seputar Bumi Beselang Serundingan

Check Also

Antusias Ibu-Ibu Semakin Menguat untuk Mendukung Pasangan Firsa dan Efriansyah di Pilkada Muratara

WARTASERUNDINGAN.COM – Dukungan masyarakat terhadap pasangan calon bupati dan wakil bupati, Firsa dan Efriansyah, di …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *