Home / Daerah / Pemkab Muratara Serius Berantas Narkoba, Seluruh ASN Dites Urine

Pemkab Muratara Serius Berantas Narkoba, Seluruh ASN Dites Urine

WARTASERUNDINGAN.COM – Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muratara dites urine, Senin (2/12/2019).

Tes narkoba melalui sampel urine ini diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan bekerjasama dengan Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Muratara.

Hadir pada kesempatan itu Wakil Kapolres Muratara, Kompol Jossy Andrianto dan Kepala Satnarkoba Polres Muratara, Iptu Morris Widhi Harto.

Kepala BNK Muratara, Gunadi mengatakan, ASN yang dites urine mulai dari sekretaris daerah, pejabat eselon II dan III.

Hal ini merupakan visi misi Pemkab Muratara dalam upaya pemberatasan dan pencegahan penyalahgunaan narkoba khususnya di lingkungan ASN Muratara.

“Kita mengapresiasi atas komitmen pak bupati untuk memberantas narkoda di Kabupaten Muratara,” katanya.

Lanjut Gunadi, apabila ada urine ASN yang positif narkoba, pihaknya tidak mengambil tindakan apapun dan menyerahkan sepenuhnya kepada Pemkab Muratara.

“Hasil dari tes ini nanti kami serahkan kepada bapak bupati bagaimana tindak lanjutnya,” kata dia.

Kepala Dinas Kesehatan Muratara, Marlinda Sari mengatakan, tes urine ini dilakukan secara bertahap kepada seluruh ASN di lingkungan Pemkab Muratara hingga ke kecamatan.

“Hari ini mulai dari pak Sekda, pejabat esselon II dan III, terus bertahap sampai seluruh OPD bahkan sampai ke tingkat kecamatan,” katanya.

Kegiatan tes urine merupakan komitmen Pemkab Muratara, sesuai dengan visi dan misi untuk mewujudkan Kabupaten Muratara bebas dari narkoba.

“Hasil dari tes urine ini akan kita laporkan kepada bapak bupati. Kami hanya melaksanakan, kegiatan ini menggunakan dana APBD Dinas Kesehatan,” ujarnya. (WS)

Check Also

Pemda Muratara Akan Gelontorkan Anggaran Sebesar Rp 78 Milyar untuk Perbaikan Infrastruktur di Kecamatan Karang Jaya

WARTASERUNDINGAN.COM – Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) akan gelontorkan anggaran sebesar Rp 78 milyar …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *