WARTASERUNDINGAN.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) mulai menerima distribusi logistik untuk pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Penerimaan logistik ini merupakan bagian dari persiapan yang intensif dalam memastikan kelancaran jalannya proses demokrasi di daerah Muratara.
Berdasarkan pantauan dilapangan beberapa logistik yang meliputi kotak suara, segel sudah mulai diterima oleh KPU Muratara.
Logistik yang mulai masuk diketahui diperiksa secara detail untuk memastikan jumlah dan kualitasnya sesuai dengan kebutuhan.
Untuk diketahui setelah logistik secara lengkap tiba ke KPU Muratara, logistik itu sendiri akan dikirimkan ke kecamatan dan kemudian ke PPS.
Tahapan distribusi logistik ke masing-masing kecamatan di Kabupaten Muratara diperkirakan akan dilakukan beberapa hari sebelum hari pemungutan suara, yang dijadwalkan pada November 2024.
Dalam prosesnya, KPU juga akan berkoordinasi dengan pihak keamanan untuk menjaga kelancaran dan keamanan distribusi.
Pilkada 2024 di Kabupaten Muratara akan menjadi salah satu momen penting dalam memilih pemimpin daerah untuk periode mendatang.
Oleh karena itu, persiapan yang matang, termasuk dalam hal logistik, menjadi prioritas utama untuk memastikan pelaksanaan pemilu berjalan secara transparan dan akuntabel. (Jadidi)